Selasa, 20 Januari 2015

Tugas Automotive Multimedia Interface Collaboration (AMI-C)



Gambaran Umum
Automotive Multimedia Interface Collaboration (AMI-C) dibentuk oleh produsen-produsen mobil pada tahun 1999 yang berfokus pada standar mobile information dan entertainment systems
AMI-C, Inc itu sendiri dibentuk pada tahun 2001 untuk memberikan spesifikasi yang sudah divalidasi dalam kolaborasi dengan pemasok industri mengenai fokus diatas.

Kolaborasi antarmuka otomotif multimedia (AMIC) tepatnya didirikan pada Oktober 1998 dengan tujuan untuk mengembangkan satu set spesifikasi umum dari antarmuka multimedia untuk sistem elektronik kendaraan bermotor guna mengakomodasi berbagai perangkat elektronik berbasis komputer dalam kendaraan tersebut. Pencetusnya adalah Daimler Chrysler, Ford, General Motors, Renault dan Toyota. Saat ini kelompoknya adalah semua produsen mobil besar, dan dengan demikian memberikan kesempatan strategis baru untuk mencapai suatu set umum persyaratan industri mobil sebagai dasar untuk pemusatan pasar.


Kerangka AMI-C
Mobile Information & Entertainment Systems





Gambar diatas menunjukkan sekumpulan komponen hardware dan software yang digunakan untuk menyampaikan informasi dan hiburan untuk pengguna kendaraan.
Note : telematika dan sistem multimedia termasuk.


Contoh penggunaan AMI-C pada kendaraan

 
Pada gambar diatas penggunaan AMI-C dapat meliputi aspek-aspek informasi yang dibutuhkan oleh pengendara seperti lokasi dari tempat-tempat penting (pom bensin), kemudian aspek mobile information seperti komunikasi kendaraan ke ponsel atau kendaraan ke kendaraan, dan sebagainya.



Gambar diatas menunjukkan fokus kerjasama antara OSGI dan AMI-C dalam membangun sebuah sistem, dari gambar tersebut dijabarkan fokus terletak pada navigasi multimedia yang tersusun rapi, dari tersedianya infotainment application, tuner, CD player, consumer connector port, dan banyak lagi.
  

Kelebihan dari AMI-C   

  • Mampu menyediakan interface yang berstandar, karena kolaborasi sudah hampir diikuti oleh seluruh produsen mobil besar sehingga penerapan set sistem menjadi standar.

  • Mampu menggantikan sistem elektronik yang ada dikendaraan lama ke sebuah sistem yang tidak hanya meliputi entertainment system namun juga mobile information.

  • Memotong biaya penggunaan dari peralatan kendaraan (entertainment dan mobile information).

Kekurangan dari AMI-C

  • Harga jual kendaraan menjadi mahal karena sistem yang diciptakan hasil dari kolaborasi antar berbagai produsen.

  • Media yang disajikan cukup banyak sehingga membutuhkan waktu untuk terbiasa dalam pengoperasiannya.

  • Memperbesar kemungkinan kelalaian dalam menggunakan sistem tersebut sehingga berakibat kecelakaan.


Saran
AMI-C mampu menghadirkan suatu pembeda dalam sistem elektronik yang ada pada kendaraan, kehadiran sistem ini mampu membuat pengendara sangat terbantu, namun dilihat kembali dari segi fungsional kendaraan itu sendiri, maka penggunaan yang berlebihan dari sistem diluar fungsional kendaraan sangat membahayakan pengendara, diharapkan penggunaan sistem diluar fungsional kendaraan tidak membuat pengendara mengesampingkan aspek keselamatan dalam berkendara. Diyakini bahwa sistem akan terus berkembang sehingga tingkat kelalaian pengguna kendaraan mampu diminimalisir tanpa harus mengurangi sistem yang sudah ada.


Sumber
http://www.osgi.org/wiki/uploads/Congress2003/D2PMalhotraT21.ppt
http://www.consortiuminfo.org/links/linksdetail2.php?ID=1004
web.tongji.edu.cn/~yangdy/its/ERTICO/cmoba.pdf

Tidak ada komentar: